Notification

×

Iklan

Iklan

Babinsa Ramil 03 Pangururan Dampingi Vaksinasi di Ronggur Nihuta

Senin, 30 Agustus 2021 | 18:36 WIB Last Updated 2021-09-08T06:43:34Z

Kabar Center - Samosir

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03 Pangururan melakukan pendampingan kegiatan vaksinasi Covid-19 yang digelar di Desa Paraduan Kecamatan Ronggur Nihuta Kabupaten Samosir, Senin (30/08).

"Sebanyak 279 orang warga menerima vaksin, dengan rincian, 277 vaksin pertama dan 2 orang vaksin kedua," kata Danramil 03 Pangururan Donal Panjaitan melalui Babinsa Serda T. Sihotang kepada Kabar Center.

Disebutkan, jumlah warga yang disuntik vaksin dosis pertama dari lansia sebanyak 9 orang, 99 masyarakat umum, remaja sebanyak 112 orang, masyarakat rentan 50 orang, publik 1 orang, pedagang 2 orang dan ibu hamil sebanyak 4 orang.

"Sementara untuk dosis kedua dari masyarakat umum 1 orang dan 1 orang dari pedagang," ungkap Sihotang.

Serda T. Sihotang menambahkan, jumlah vaksin yang terpakai sebanyak 24 vial Vaksin Sinovac (Dinkes) dengan sisa stok Vaksin Sinovac 119 vial (vaksin Dinkes) dan Astrazeneca sebanyak 2 vial (vaksin Polri).

"Total yang divaksin sampai hari ini sebanyak 3967 orang. Dosis lengkap sebanyak 1291 orang dan hanya dosis pertama sebanyak 2676 orang," katanya.

Kegiatan itu dihadiri Camat Ronggur Nihuta, Bhabinkamtibmas Polres Samosir, petugas kesehatan, PPLKB Kecamatan Ronggur Nihuta, Kepala Desa Paradua, perangkat desa dan masyarakat setempat.

Ikuti berita terkini dari Kabar Center di Google News, klik di sini